ANALISIS PENGARUH PEMANFAATAN CAMPURAN LIMBAH BATU BATA MERAH DAN KAPUR TERHADAP KUAT DUKUNG TANAH LEMPUNG

Penulis

  • Vella Anggreana Universitas Islam Riau
  • Ckrismon Adi Saputra Universitas Islam Riau
  • Elizar Universitas Islam Riau
  • Sy. Sarah Alwiyah Universitas Islam Riau

Kata Kunci:

Limbah Batu Bata, Tanah Lempung

Abstrak

rendah. Salah satu parameter yang menjadi tolak ukur dalam penentuan kemampuan tanah dalam pembuatan sarana transportasi jalan yaitu nilai daya dukung tanah yang berupa nilai California Bearing Ratio (CBR). Pada penelitian ini diambil pada tanah lempung yang berada di Rumbai kota Pekanbaru karena sering terjadi kerusakan terutama pada struktur lapis atas permukaan jalan. Tujuan penelitian ini yaitu ingin mengetahui sifat-sifat fisik tanah lempung dan besarnya perubahan nilai California Bearing Ratio (CBR) tanah lempung sebelum dan sesudah distabilisasi menggunakan campuran 6% kapur dan 6%, 9% limbah batu bata dengan waktu pemeraman 2 hari dan 4 hari serta
perendaman 4 hari. Ditetapkan persentase 6 % pada kapur karena penelitian sebelumnya menghasilkan nilai yang baik pada 6 %, sedangkan persentase limbah batu bata diambil karena persentase penelitian sebelumnya hasilnya
tidak terlalu baik. Untuk pemeraman dan perendaman juga merujuk dari penelitian sebelumnya. Hasil penelitian berdasarkan pengujian nilai CBR yang telah dilakukan pada tanah asli dan tanah campuran kapur dan serbuk batu bata dengan waktu pemeraman 2 dan 4 hari, didapatkan nilai CBR tanah lempung pada pemeraman 2 hari sebesar 5,7%, dan 4 hari sebesar 6,3%. Untuk nilai CBR pada tanah campuran 6% kapur dan 6% serbuk batu bata pada masa pemeraman 2 hari sebesar 7,27%, dan 4 hari sebesar 7,52%. Untuk nilai CBR pada tanah campuran 6% kapur dan 9% serbuk batu bata pada masa pemeraman 2 hari sebesar 7,33%, dan 4 hari sebesar 8,84%. Nilai CBR tertinggi terdapat pada campuran 6% kapur, dan 9% serbuk batu bata, dengan waktu pemeraman 4 hari. Besarnya variasi campuran dan lama waktu pemeraman menjadi faktor yang mempengaruhi nilai CBR.

Unduhan

Diterbitkan

2024-07-25