Analisis User Experience dan Redesign User Interface Aplikasi IBogorKab dengan Metode User Centered Design

Authors

  • Rahmi Alianazahra Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta
  • Ika Nurlaili Isnainiyah Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta
  • Sarika Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.24002/konstelasi.v5i2.11620

Keywords:

IBogorKab, Pengalaman Pengguna, Tampilan Antarmuka, User Centered Design

Abstract

Minat baca yang rendah saat ini masih menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi Indonesia. Perpustakaan digital adalah bentuk dari transformasi layanan perpustakaan yang bertujuan untuk meningkatkan literasi dengan menghadirkan fitur dan tampilan yang menarik serta mudah digunakan. Salah satu aplikasi perpustakaan digital yang telah beredar adalah aplikasi IBogorKab. Fokus pada penelitian ini terletak pada analisis pengalaman pengguna dan merancang ulang tampilan antarmuka IBogroKab dengan menggunakan metode User Centered Design. Data pengalaman pengguna diperoleh melalui penyebaran kuesioner menggunakan metode User Experience Questionnaire (UEQ) dan wawancara mendalam kepada pengguna. Proses analisis pengalaman pengguna menghasilkan nilai rata-rata indikator UEQ yang akan dibandingkan dengan hasil evaluasi rancangan ulang tampilan antarmuka. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa nilai rata-rata indikator mengalami peningkatan secara keseluruhan pada tahap evaluasi sehingga tampilan antarmuka IBogorKab yang baru berhasil menjawab permasalahan dan kebutuhan pengguna.

Downloads

Published

31-12-2025