Optimasi Proses Kerangka Kerja: Penyesuaian Model Kualitas Perangkat Lunak Pada Aplikasi Bisnis Dengan Konsentrasi Pengembang

Authors

  • Arini R. Rosyadi
  • Siti Rochimah

DOI:

https://doi.org/10.24002/jbi.v6i2.410

Abstract

Perangkat lunak dalam kegiatan bisnis memiliki beberapa keunikan
karakteristik. Dan ISO 9126, yang bersifat general, dirasa tidak dapat mencakup seluruh
karakteristik unik pada perangkat lunak tertentu, salah satunya adalah aplikasi bisnis.
Penyesuaian karakteristik suatu model kualitas perangkat lunak ditujukan untuk
mengatasi keunikan karakteristik perangkat lunak tertentu. Kebutuhan pengguna dan
konsentrasi pengembang menjadi objek analisis dalam penerapan proses kerangka kerja
dengan tujuan untuk dapat melakukan penyesuaian model kualitas perangkat lunak yang
sesuai dengan karakteristik aplikasi bisnis. Pada pengujian, hasil survey dilakukan
perhitungan dengan menggunakan koefisien Cronbach Alpha untuk mengetahui nilai
reliabel dari kuisioner. Hasil penerapan proses kerangka kerja menunjukkan bahwa
aplikasi bisnis memiliki karakteristik unik.

Downloads

Published

2015-05-01